Kondisi kesehatan burung yang sedang mengalami drop fisik akan mengakibatkan penampilannya menjadi lesu, tidak lincah, sayap turun kebawah, kedua mata menjadi sayup dan juga akan membuat malas untuk berkicau/macet bunyi. Saat burung berkicau sudah seperti ini maka secepat mungkin kita harus melakukan pengobatan agar tidak semakin memperburuk kondisinya.




Ada banyak macam jenis obat untuk mengatasi kondisi burung yang macet bunyi karena drop fisik, anda bisa beli di toko-toko burung atau juga bisa pada toko online yang khusus menjual berbagai kebutuhan burung *lihat track record penjual sebelum memutuskan untuk membeli. Selain obat-obatan ada juga yang melakukan perawatan burung drop fisik dengan memberi makanan yang kaya akan vitamin, seperti yang dilakukan oleh gombest-ks yang kami kutip dari forum kicaumania.


Buah pir dan kroto untuk burung macet bunyi



Pengobatan ini cukup simple dan tidak berbahaya karena menggunakan bahan makanan alami, yaitu buah pir (pear) dan kroto. Pir adalah jenis buah dengan kandungan nutrisi yang cukup banyak, jadi akan dapat mengembalikan kesehatan burung yang menurun. Lihat table kandungan nutrisi buah pir berikut (source wikipedia):




Cara menggunakannya adalah buah pir yang masih segar diparut, kemudian diperas sedikit agar kandungan airnya tidak terlalu banyak. Setelah itu campurkan atau diurap dengan kroto yang bersih (buang yang sudah busuk dan sudah berbentuk krangkang).

Berikan pada burung sebagai makanan tambahan sampai kembali pulih kondisi fisiknya yang ngedrop dan rajin berbunyi lagi. Pengobatan ini sudah dibuktikan oleh gombest-ks pada burung Anis Merah, Kacer, Murai Batu, Tledekan yang sedang sakit. Tidak menutup kemungkinan untuk jenis burung lainnya juga bisa menggunakan cara ini, misalnya kenari, lovebird, cucak ijo dan lain-lainnya.
Axact

Axact

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments: