KICAU BURUNG : Burung anis kembang (AK), meski pamornya mulai surut di wilayah lomba dan latber, tetap menjadi salah satu burung yang digemari sebagian kicaumania. Burung yang masih berkerabat dekat dengan anis merah (AM) itu tetap bisa dijadikan penyanyi andalan yang bisa menghibur Anda dan keluarga di rumah. Beberapa penggemar anis kembang pun pun kerap menanyakan cara mengembalikan top form burung ini yang macet bunyi, yang sekaligus menjadi alasan saya untuk menulis artikel ini. Tips ini juga bisa diaplikasikan ke anis merah, mengingat sifat dan karakternya tidak jauh berbeda.



Sebelum Anda kecewa jika hasilnya tidak sesuai dengan harapan, sebaiknya pastikan dulu bahwa anis kembang yang ada di rumah berjenis kelamin jantan dan setidaknya pernah bunyi. Dengan kata lain, AK memang dalam kondisi macet bunyi; bukan burung bahan / bakalan. Sebab tips ini hanya tentang bagaimana mengembalikan top form dari burung macet bunyi.

Kalau Anda memiliki AK yang masih bahan atau bakalan, dan ingin cepat bunyi, silakan buka kembali artikelnya di sini.



Dalam beberapa kasus, anis kembang dan anis merah yang sudah jinak seringkali terlihat manja terhadap pemilik / perawat. Kemanjaan diekspresikan dengan tidak bersuara. Jadi, sebelum memastikan AK macet bunyi, Anda bisa minta bantuan tetangga atau orang lain untuk menggoda burung yang Anda sangka macet bunyi.

Maaf menyela: Dapatkan aplikasi Omkicau.com Gratis... Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk Android di Google Play Dapatkan Aplikasi Omkicau untuk iPhone di App Store

Kalau AK masih berkicau, berarti ia memang manja terhadap Anda. Jika tetap tidak berkicau, berarti dapat dipastikan kalau burung benar-benar macet bunyi. Berikut ini beberapa terapi yang bisa Anda lakukan untuk mengembalikan top form anis kembang macet bunyi :

Burung anis kembang yang macet bunyi sebisa mungkin dijauhkan dari burung anis kembang betina dan juga burung lain, apalagi yang gacor. Jadi, burung harus diisolasi di tempat yang sejuk dan tenang.
Berikan makanan tambahan seperti jangkrik dengan porsi 3 ekor pada pagi hari, dan 4 ekor pada sore hari, tergantung kemampuan burung.
Burung perlu diembunkan sekitar pukul 03.00 – 04.00, sambil diberikan 1 ekor cacing tanah (dipotong jadi 3 bagian) dan 1 sendok kroto segar. Lebih baik lagi pada saat pengembunan, sangkar digantung di dahan pohon rindang, bisa di halaman rumah atau kebun tetangga (he..he..he..).
Setelah pengembunan, bisa diberikan mandi pagi, lalu diangin-anginkan sebentar dan dijemur dengan waktu tidak lebih dari 1/2 jam. Setelah itu kembali digantung di tempat yang tenang tadi. Sore hari, burung bisa dimandikan lagi jika cuaca cerah.
Buah segar diberikan setiap hari. Lebih baik lagi jika disediakan beberapa buah, dalam bentuk irisan, dan disatukan dalam wadah pakan. Misalnya irisan apel, pisang, jeruk, buah naga, dan pepaya. Cara ini dapat meningkatkan kelengkapan vitamin, sekaligus meningkatkan nafsu makan burung, dan membuatnya lebih nyaman dan tenang.
Sering-seringlah menggoda anis kembang untuk memancing birahinya, misalnya dengan meniru suara burung betina atau memutar suara burung anis kembang betina dengan suara yang pelan / kecil.
Berikan mandi malam, lalu diangin-anginkan. Saat diangin-anginkan, burung bisa diberikan 1 ekor cacing yang sudah dipotong 3 bagian. Setelah bulunya kering, burung bisa dikerodong kembali dan dibiarkan istirahat hingga pagi hari untuk kembali diembunkan.
Penggunaan obat / suplemen untuk AK macet bunyi

Terapi di atas perlu dibarengi dengan pemberian obat / suplemen penyembuh macet bunyi. Ya, seperti kita kalau sakit biasanya membutuhkan kombinasi perlakuan berupa istirahat, makanan yang cukup, tidak boleh makan ini dan itu dulu, serta meminum obat dari dokter.


Pada burung macet bunyi, termasuk anis kembang, obat / suplemen disesuaikan dengan gejala lain yang mengikutinya atau mencermati faktor pemicunya. Adapun obat / suplemen yang dimaksud sebagai berikut :

BirdTwitter : jika macet bunyi disebabkan gangguan pernafasan seperti serak. Jadi sebelum macet bunyi, sudah terdengar suara serak saat burung berkicau.
BirdShout : jika burung mengalami macet bunyi akibat kalah mental setelah mengikuti lomba / latber, atau ditrek dengan anis kembang lainnya. Suplemen ini juga bisa mengatasi macet bunyi yang disertai dengan gejala suka turun tangkringan.
BirdMolt-Post : untuk burung yang macet bunyi setelah mabung, biasanya disertai pula dengan gejala suka mengantuk, takut menghadapi burung lain.
Dengan perawatan yang teratur dan konsisten, serta pemilihan obat / suplemen yang tepat, anis kembang yang macet bisa kembali menuju top form dan bisa menyenangkan hati pemiliknya.
Axact

Axact

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment:

0 comments: